Headlines News :

OM SVASTIYASTU

OM ASTU TAT ASTU NAMOH SIDHAM
Home » » Tiga Kasus Penyiksaan Terkejam Guru Terhadap Murid

Tiga Kasus Penyiksaan Terkejam Guru Terhadap Murid

Written By Unknown on Monday, September 14, 2015 | 6:49 PM


Ilustrasi




JAYA HINDU - Menjadi seorang guru adalah pekerjaan yang sangat mulia. Tapi menjadi guru juga bukan menjadi tugas yang mudah. Banyak beban yang dipikul oleh seorang guru. Selain harus bisa dijadikan contoh oleh para muridnya, guru juga harus bisa menyampaikan ilmu yang bermanfaat bagi murid-muridnya. Namun, hal yang sangat berlawanan dilakukan oleh beberapa guru berikut ini. Mereka menyiksa murid sampai luka-luka, bahkan hingga meninggal dunia.

Diesemprot dengan Tabung Pemadam

Video seorang guru yang menyemprotkan tabung pemadam kepada murid baru-baru ini menjadi booming di dunia maya. Dalam video tersebut ada seorang anak yang bandel tidur di kelas saat sang guru sedang mengajar. Sudah dibangunkan oleh teman sebelahnya, namun si murid justru tetap melanjutkan tidurnya. Sang guru yang kesal pun menyemprotkan tabung pemadam sampai si bocah terbangun dan lari ke luar kelas.

Anak TK Ditampar 120 Kali

Usia TK merupakan usia anak yang masih sangat labil, butuh bimbingan dan perlindungan dari orang tua dan guru. Akan tetapi tahun 2012 lalu di Tiongkok terjadi sebuah insiden, di mana seorang guru TK tega menampar anak didiknya. Bukan hanya sekali atau dua kali, tapi sang guru menampar muridnya sebanyak 120 kali dalam kurun waktu 30 menit. Peristiwa ini terekam jelas dalam kamera CCTV.


Anak 13 Tahun Dipukuli Sampai Meninggal

Seorang guru asal Tiongkok bernama Chen dikenal sebagai sosok guru yang kejam. Seorang murid SD berusia 13 tahun yang diketahui bernama Huang bertingkah laku mengesalkan saat jam pelajaran Matematika. Secara gelap mata, Chen akhirnya menampar Huang sampai jatuh pingsan. Huang sempat dilarikan ke rumah sakit, namun sayang nyawanya tidak lagi bisa tertolong.


Itu tadi adalah tiga peristiwa yang tidak patut dilakukan oleh seorang guru. Seharusnya guru bisa mengayomi, menjaga dan mengajarkan hal-hal yang bermanfaat terhadap muridnya. Tapi tentunya murid juga harus bisa menghargai guru dalam segala hal. (ul)


Ilustrasi


Sumber : http://citizen6.liputan6.com/read/2317444/tiga-kasus-penyiksaan-terkejam-guru-terhadap-murid?p=2
Terimakasih Anda telah membaca tulisan / artikel di atas tentang :
Judul: Tiga Kasus Penyiksaan Terkejam Guru Terhadap Murid
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh Unknown
Semoga informasi mengenai Tiga Kasus Penyiksaan Terkejam Guru Terhadap Murid bisa memberikan manfaat bagi Anda. Jangan lupa Komentar Anda sangat dibutuhkan, di bawah ini.
Share this article :
Comments
0 Comments

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Rank Site

Bahasa

English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Popular Posts

Visitor Blog

 
Terbit Blog : JAYA HINDU 14 September 2015

Copyright © 2015. JAYA HINDU
Terima Kasih Sudah OM Shanti - Shanti - Shanti OM